Jumat, 04 Januari 2008

King’s Cross Station & Platform 9 ¾


Dalam cerita Harry Potter, dia dan siswa-siswi Hogward School Of Witchcraft and Wizardry, alias Sekolah Sihir Hogward, setiap tahunnya berangkat kesekolah mereka dengan mengendarai kereta api Hogward Express dari peron 9 ¾ di stasiun ini.

Kenyataannya… Stasiun kereta api King’s Cross memang benar-benar berdiri di London. Bangunan rancangan Lewis Cubitt ini hanya dibangun dalam 2 tahun dan dibuka untuk umum pada tanggal 14 Oktober 1852. Ternyata, di stasiun ini, tuh cuma terdapat peron 1 sampai peron 8. sementara peron 9 dan 10, yang ada dalam cerita, itu terdapat di gedung lain yang terpisah dari gedung utama. Ya… demi kebutuhan syuting, peron 4 dan 5 dikorbanin, deh… diganti nomernya jadi peron 9 dan10.

Dinding yang memisahkan keduanya jadi ‘gerbang’ Harry dan teman-teman untuk masuk ke dalam peron 9 ¾ agar merek dapat naik Hogward Express. Tapi jika kita berkunjung ke stasiun King’s Cross di jamin nggak bakal kecewa. Karena disini juga terdapan sebuah dinding yang ada tulisannya “Platform 9 ¾“. Di bawahnya juga ada troley yang hanya tampak setengah bagian, sementara setengah lainnya ‘menghilang’ seperti menembus dinding, persisi seperti adegan dalam Harry Potter!!

Keren bangeet, khan??!!

Tidak ada komentar: